NAGAPOS.COM | Medan - Industri perawatan kecantikan kulit 'Skincare' dari Vihan Beauty Care menggelar Road Show bersama artis Ibukota Ferry Irawan dan Irma Darmawangsa, yang berlangsung di Aula SMKN 8 Medan jalan Dr. Mansyur. Sabtu (19/4/2025).
CEO Vihan Beauty Care Burhanuddin S.E didampingi Direktur Utama (Dirut) Vihan Beauty Care, Maya Selvia, dan Brand Crown Ambassador yang merupakan artis Ibukota Ferry Irawan, Irma Darmawangsa mengatakan sebelum menuju konser di bulan September mendatang, pihaknya akan mengadakan Road Trip di 34 Provinsi, termasuk di Malaysia dan beberapa negara lainnya dan acara yang berlangsung saat ini merupakan kegiatan perdana untuk di Kota Medan.
"Hari ini adalah merupakan acara road trip skincare kita Vihan Beauty. ini adalah perdana untuk di Kota Medan, masih ada 34 Kabupaten/Kota atau provinsi yang akan kita datangi bersama Brand Ambassador kita, ada mas Ferry Irawan dan mbak Irma Darmawangsa termasuk juga untuk road show di Malaysia dan beberapa negara lainnya sebelum kita menuju konser Skincare kecantikan di bulan September," Kata Burhanuddin saat diwawancara awak media.
Burhanuddin menambahkan road show saat ini, pertama kali dilakukan di Kota Medan bekerja sama dengan SMK Negeri (SMKN) 8 Medan. Ia pun menyampaikan rasa terimakasihnya atas antusias kerjasama kepada Kepala Sekolah SMKN 8 Medan Wilma Handayani, S.PD. M.SI beserta jajarannya.
"Nah terima kasih hari ini luar biasa dukungan dari Smk Negeri 8 Medan. Kenapa Kami ambil pilih SMK Negeri 8 karena SMK Negeri 8 sudah memiliki ahlinya atau tenaga di bidang kecantikan," ungkapnya.
Burhanuddin yang juga merupakan Ketua Masjha Ar-Raudah Sumut berharap kedepannya Vihan Beauty dan SMKN 8 Medan tidak hanya bekerjasama di bidang produk kecantikan tetapi bisa menghadirkan duta-duta kecantikan dari SMKN 8 Medan.
Burhanuddin menjelaskan kerjasama Vihan Beauty Care dengan SMKN 8 Medan untuk pemilihan duta kecantikan Vihan Beauty melalui seleksi dan nantinya akan diikut sertakan dalam konser sebagai perpanjangan tangan mengajak serta menjelaskan kepada masyarakat pentingnya menjaga kesehatan kulit dan kecantikan.
Dari hasil seleksi terpilih 6 siswa SMKN 8 Medan yang akan menjadi Duta Kecantikan Vihan Beauty yakni diantaranya Bunga Putri Khairani, Alfida Fahrani dari Jurusan Busana, Jily Cintama dan Jihan Nurhafiza Jurusan Tata Boga, Amira Jurusan Kecantikan, dan Boy Pranata Ginting.
Saat ditanya terkait keunggulan produk, Burhanuddin menjelaskan Vihan Beauty punya beberapa jenis produk unggulan diantaranya :
1. Paket Brightening Premium
2. Acne care serum
3. Bright Booster Serum
4. Bright Booster Body Serum With DNA SALMON
5. Toner Brightening Premium
6. Facewash Brightening Premium
7. Day cream brightening premium
8. Night cream brightening premium
Burhanuddin menambahkan lagi, kandungan bahan dari produk Skincare Vihan Beauty Care memiliki sertifikasi halal dan sertifikasi BPOM serta sudah diuji klinis, ia juga mengungkapkan road show menuju konser di bulan September bertujuan untuk mengingatkan dan mengajak masyarakat pentingnya menjaga kesehatan kulit serta berhati-hati dalam memilih produk kecantikan.
"Produk kita itu, ada beberapa jenis ya, namun kita mempromosikan brand halal, kenapa halal pas udah halal pasti udah toyib, selain itu kandungan bahan dari produk kita memiliki sertifikasi BPOM dan halal. Jadi sesuai wacana dari pemerintah yakni Indonesia Sehat, Vihan Beauty berkomitmen mengingatkan dan mengajak masyarakat bahwa pentingnya menjaga kesehatan kulit serta berhati-hati dalam memilih produk kecantikan," ungkapnya.
Ungkapan senada disampaikan Brand Ambassador Vihan Beauty Ferry Irawan dan Irma Darmawangsa. Bagi mereka yang merupakan seorang selebriti, hal utama dalam memilih produk kecantikan memiliki sertifikasi halal dan BPOM dan sudah diuji klinis.
Menurut mereka, banyak Skincare murah beredar diluar sana, tapi semua merusak kulit wajah jadi mereka mengajak masyarakat merawatnya.
" sekarang banyak skincare murah di luar sana tapi semuanya merusak kulit wajah, wajah adalah aset terbesar, itu anugerah dari Allah yang indah yang harus kita rawat ya kak, dan center kita untuk berhadapan sama orangkan yang dilihat wajah ya, karena center kita tu wajah dulu nggak tangan, nggak kaki, nggak badan, tapi yang dilihat kan centernya itu adalah wajah, jadi apa yang ada di sekitar wajah tuh wajib dirawat," jelas Ferry Ferry Irawan dan Irma Darmawangsa saat ditanya wartawan.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMKN 8 Medan Wilma Handayani, S.PD. M.SI mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas terpilihnya siswa-siswinya menjadi Duta Kecantikan Vihan Beauty.
Wilma juga menjelaskan SMKN 8 sebelumnya sudah menjalin kerjasama dengan industri kecantikan sejak tahun 2008, karena sekolahnya ada konsentrasi jurusan untuk kecantikan kulit dan rambut, pengolahan sampah dan lainnya.
Kerjasama SMK Negeri 8 dengan Vihan Beauty menurut Wilma sudah pas, sesuai konsentrasi jurusan yang ada serta punya visi misi yang sama yakni melahirkan, menciptakan generasi yang mandiri serta mampu optimal bersaing di berbagai dunia Industri.
Ia berharap kerjasama yang baik ini melahirkan lulusan yang mandiri, yang mampu optimal siap kerja dan unggul di dunia industri, karena menurutnya Vihan Beauty mampu mengakomodir dengan memberikan edukasi kepada siswa-siswi, sehingga anak-anak didiknya tidak hanya mendapatkan ilmu di sekolah, tetapi dapat juga dari luar yang memang dirasakan manfaatnya oleh industri yang perkembangannya sangat besar sekali. (Soni)